Telkomsel Siap Maksimalkan Tambahan Pita Frekuensi 3G, Untuk Meningkatkan Kualitas dan Perluasan Layanan Broadband



Pengumuman Pemerintah terkait Penetapan Pemenang Seleksi Penambahan Pita Frekuensi Radio 2.1 GHz (3G)

Keputusan pemerintah yang memenangkan Telkomsel dalam seleksi penambahan pita frekuensi radio 2.1 GHz (3G), akan dimaksimalkan untuk perbaikan dan perluasan layanan broadband serta inovasi layanan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), berbasis industri kreatif guna mendorong perekonomian Indonesia.

Jakarta, 6 Maret 2013

PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) menyambut baik keputusan pemerintah, yang menetapkan perusahaan sebagai pengelola tambahan pita frekuensi radio 2.1 GHz (3G). “Hal ini akan mendukung langkah Telkomsel, sebagai mitra strategis dalam pembangunan infrastruktur di Indonesia, untuk bersama-sama pemerintah melakukan percepatan pengembangan potensi digital Indonesia menuju swasembada produk dan sistem industri TIK, sesuai dengan semangat Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI),” ujar Direktur Utama Telkomsel Alex J. Sinaga.

Menurut Alex, dengan alokasi pita frekuensi tambahan, Telkomsel berkomitmen untuk memaksimalkan perbaikan dan perluasan layanan broadband. Antara lain, menyelesaikan penggelaran broadband  city di lebih kurang 500  kota, yang diharapkan akan selesai pada akhir 2014, serta menggelar 150.000 Node B hingga tahun 2022. Dengan upaya tersebut, diharapkan  3G Telkomsel dapat menjangkau 95 persen populasi Indonesia.  

“Telkomsel berkomitmen untuk menghadirkan layanan broadband terluas dengan harga terjangkau dan kualitas terbaik serta didukung oleh kemampuan keuangan perusahaan yang kuat. Dengan demikian tambahan alokasi pita frekuensi ini diyakini akan memberikan manfaat lebih besar bagi masyarakat dan pada akhirnya akan turut mendorong   pertumbuhan ekonomi nasional ,” demikian Alex menutup pernyataannya.


Tentang Telkomsel (www.telkomsel.com)
Telkomsel sebagai penyelenggara jasa telekomunikasi seluler terdepan telah dipercaya oleh lebih dari 125 juta pelanggan dengan didukung oleh jaringan 3G terluas yang menjangkau seluruh kota, 3.700 kecamatan dan 200 broadband city di seluruh Indonesia. Telkomsel juga telah menghadirkan layanan berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi (layanan TIK) di hampir  seluruh pelosok negeri melalui program Unversal Service Obiligation (USO)  dan program Merah-Putih yang menjangkau masyarakat lebih dari 25 ribu desa USO, wilayah perairan wilayah perbatasan, pulau terpencil maupun wilayah terluar Indonesia.

Jangkauan terluas dan kualitas terbaik tersebut dapat dihadirkan Telkomsel melalui penggelaran infrastruktur jaringan seluler terbesar dan tersebar luas di seluruh pelosok negeri. Sampai dengan akhir tahun 2012, Telkomsel telah menggelar 54 ribu BTS 2G/3G, dimana diataranya 15 ribu BTS 3G (Node B). Jumlah ini menjadikan Telkomsel sebagai operator seluler terbesar di Indonesia.

Untuk informasi lebih lanjut hubungi:
Adita Irawati – Head of Corporate Communications Group Telkomsel
kartuHalo / email: 08119991408 / adita_irawati@telkomsel.co.id 

0 comments:

Post a Comment