Telkomsel dan Universitas Indonesia Wujudkan Pendidikan Berbasis ICT

Telkomsel UI : Rektor Universitas Indonesia, Prof. Dr. Ir. Muhammad Anis. M.Met dan
Director Sales Telkomsel Mas’ud Khamid menandatangani nota kesepakatan tentang penelitian, pendidikan dan pengabdian kepada masyarakat di Kampus UI Depok. Selasa (13/5/2014) didampingi Sekretaris Universitas Prof. Dr. Ir. Tommy Ilyas, M.Eng. dan Executive Vice President Area Jabotabek Jabar Venusiana Papasi

Jakarta, 13 Mei 2014 – Telkomsel menandatangani Nota Kesepahaman Bersama dengan Universitas Indonesia (UI) berupa upaya dan kegiatan yang mencakup pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat khususnya dengan basis Information Communication Technology (ICT).

Penandatanganan kerjasama tersebut dilakukan oleh Pejabat Rektor UI Prof. Dr. Ir. Muhammad Anis, M.Met. dan Director Sales Telkomsel Mas’ud Khamid.

“Kerjasama ini menjadi momentum dua institusi yang memiliki visi yang sama dalam melayani negeri. Universitas Indonesia yang terkemuka dalam sumbangsih-nya dalam dunia pendidikan dan Telkomsel sebagai operator Paling Indonesia, yang melayani Indonesia lewat penyediaan jaringan telekomunikasi,” ungkap Masud.

“Berbekal kompetensi kedua belah pihak kami percaya  kerjasama strategis kedua belah pihak akan mendukung terciptanya era baru pendidikan berbasis Information Communication Technology (ICT) atau yang kita kenal sebagai e-education,” papar Mas’ud.

“UI menyambut baik kerjasama yang terjalin dengan Telkomsel. Pengembangan pendidikan dan penelitian berbasis informasi teknologi sangat penting dimanfaatkan guna mendukung produktivitas civitas akademika UI dalam menciptakan produk research dan design berdaya saing Internasional. Selain itu melalui pengembangan fasilitas e-education diharapkan dapat menjadi sarana pendukung difusi pengetahuan dan pengembangan Ilmu, teknologi, seni dan budaya secara nasional dan global.” ujar Prof. Muhammad Anis.

Nota kesepahaman menyepakati peningkatan dan pengembangan kompetensi Sumber Daya Manusia melalui Pendidikan dan Pelatihan  seperti magang, kuliah umum,  dan pembelajaran online.

Dalam kesempatan tersebut Mas’ud juga memberikan kuliah umum bagi sekitar 300 mahasiswa UI dengan tema Bring The Better Future. Director of Sales Telkomsel memaparkan tentang perkembangan dunia Information Communication Technology (ICT) masa kini dan masa datang, apa yang telah diberikan Telkomsel untuk Indonesia dan lifestyle masyarakat masa kini.

Selain itu nota kesepahaman tersebut juga mencakup  partisipasi Telkomsel dalam mengembangkan kreatifitas komunitas-komunitas yang berada dilingkungan kampus Universitas Indonesia melalui media teknologi khususnya yang terkait dengan mobile broadband.

“Generasi saat ini telah berganti, setelah sebelumnya genarasi X, Y, kita ada di masa generasi Z atau dikenal sebagai Gen – C, singkatan dari Generasi Connected yang selalu ingin terhubung dan up to date dengan internet,” tambah Masud

“Menyadari hal tersebut kami pun memberikan special offer untuk produk-produk Telkomsel baik berupa tariff khusus untuk voice, SMS, maupun Data bagi civitas akademik dilingkungan Universitas Indonesia,” lanjutnya.

“Sebagai wujud komitmen kami  operator paling Indonesia yang berkarya terbaik untuk negeri, dalam kesempatan ini kami juga menyerahkan bantuan Peduli Pendidikan yang kami harapkan mampu meningkatkan program pendidikan dalam upaya mencerdaskan kehidupan bangsa,”  tutup Mas’ud.

***
Tentang Telkomsel (www.telkomsel.com)
Telkomsel adalah operator selular terbesar di Indonesia dan nomor 6 terbesar di dunia dengan jumlah pelanggan mencapai lebih dari 132 juta. Untuk melayani pelanggannya yang tersebar di seluruh Indonesia, termasuk juga di daerah terpencil dan pulau terluar serta daerah perbatasan Negara, Telkomsel menggelar 70.000 BTS. Telkomsel secara konsisten mengimplementasikan roadmap teknologi 3G, HSDPA, HSPA+, serta uji coba teknologi Long Term Evolution (LTE) dalam upaya memandu perkembangan industri telekomunikasi selular di Indonesia memasuki era mobile broadband. Salah satu program yang dicanangkan adalah membangun Broadband City di Indonesia, dimana saat ini telah mencapai 300 kota. Untuk melayani kebutuhan pelanggan, Telkomsel menggelar call center 24 jam dan 413 pusat layanan GraPARI yang tersebar di seluruh Indonesia.

Tentang Universitas Indonesia (www,ui.ac.id)
Universitas Indonesia adalah kampus modern, komprehensif, terbuka, multi budaya, dan humanis yang mencakup disiplin ilmu yang luas. UI saat ini secara simultan selalu berusaha menjadi salah satu universitas riset atau institusi akademik terkemuka di dunia. UI juga memperdalam komitmen dalam upayanya di bidang pengembangan akademik dan aktivitas penelitian melalui sejumlah disiplin ilmu yang ada dilingkupnya. Beragam prestasi akademik maupun non akademik telah ditorehkan para mahasiswa maupun tenaga pengajar UI. Prestasi tersebut telah berhasil mengantarkan UI menjadi satu-satunya Perguruan Tinggi di Indonesia yang masuk ke dalam jajaran top 100 universities se-Asia dengan peringkat ke-64 berdasarkan hasil Lembaga Pemeringkat bergengsi dunia QS World University Rankings pada tahun 2013. 

0 comments:

Post a Comment